Sumbangan Koleksi Deputi Gubernur BI dan Ketua DPD
Pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 109 Kota Pekalongan, Museum Batik Pekalongan mendapat tambahan koleksi baru dari Deputi Gubernur Bank Indonesia Bapak Hendar serta dari Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Bapak Irman Gusman berupa Kemeja Batik. Kemeja Batik yang disumbangkan Bapak Hendar adalah batik yang dipakainya saat melakukan uji kemampuan dan kelayakan calon gubernur Bank Indonesia. adapun batik yang disumbangkan Bapak Irman Gusman adalah batik yang dikenakan saat pertama kali menjabat sebagai ketua DPD. Ucapan terima kasih kami ucapkan kepada kedua tokoh ini yang sudah menambah koleksi Museum Batik Pekalongan.